Lestarikan Ajaran Setia Hati, Forum Komunikasi Pelajar & Mahasiswa Gelar Kegiatan Bagi Takjil

Forum Komunikasi Pelajar & Mahasiswa (FKPM) PSHT Pacitan merupakan sebuah wadah yang dibentuk untuk menjadi forum intelektual yang diperuntukkan bagi warga PSHT yang masih berstatus sebagai pelajar dan mahasiswa.

Pada Minggu, 16/3/2025 kemarin menggelar study tiru “Study Setia Hati Terate” perdana dilaksanakan di bulan Ramadhan telah berlangsung dengan lancar. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekretariat FKPM PSHT Pacitan, seperti melakukan bagi-bagi takjil kepada masyarakat yang akan berbuka puasa.

Koordinator Kegiatan, Pembayun menyatakan, “Kami sangat bersyukur atas antusiasme anggota yang hadir. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen kami untuk melestarikan nilai-nilai budaya Setia Hati, sekaligus menjalin silaturahmi di antara anggota,”katanya.

Sementara itu, sekretaris penyelenggara, Fajri menambahkan, selain diskusi dan pembelajaran, saat ini juga mengadakan pembagian takjil gratis untuk masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian sosial di bulan Ramadhan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat, yang mana pembagian takjil ini dilakukan bersama-sama dan dilaksanakan menjelang buka puasa. Hal ini dilaksanakan agar masyarakat yang masih ada di perjalanan dapat langsung berbuka puasa walaupun belum sampai rumah,” tambahnya.

Kami mengucapkan terima kasih kepada semua peserta dan pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. “Mari kita terus lestarikan ajaran Setia Hati dan berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini,” tandasnya.

Copyright PERSAUDARAAN SETIA HATI TERATE CAB. PACITAN